Cek Ramalan Zodiak dan Shio Secara Online Disini Lengkap -->

Cek Ramalan Zodiak dan Shio Secara Online Disini Lengkap

Halo sobat pada kesempatan kali ini admin ingin membagikan Tools atau aplikasi online Zodiak dan Shio, serta membahas mengenai apa itu zodiak. Mungkin diantara kalian sudah ada yang mengerti dan memahami apa yang dimaksud dengan zodiak.

Oke , langsung saja inilah aplikasi zodiak dan shio online lengkap :

Cek Zodiak dan Shio

Isi tanggal lahir dibawah ini :

Cara Menggunakan Zodiak dan Shio Online

  1. Buka halaman Cek Zodiak dan Shio melalui browser handphone kalian.
  2. Pilih tanggal , bulan dan tahun
  3. Selanjutnya klik LIHAT
  4. Maka Aplikasi akan menampilkan ramalan Zodiak dan Shio Lengkap
Gimana mudah bukan? Kamu bisa Cek zodiakmu apa. Selain kamu bisa melihat Zodiakmu, kamu juga bisa melihat ramalan kesehatan, cinta, karir. Dan aplikasi online ini juga menampilkan SHIO lengkap dengan ramalannya.

Cara Cek Zodiak

Selain menggunakan tools di atas, kamu juga bisa melakukan pengecekan zodiak secara manual. Untuk melihat zodiak seseorang sebenarnya sangat mudah, karena zodiak sendiri ditentukan berdasarkan rentang tanggal lahir seseorang.

Misalnya untuk zodiak Aries, ini adalah zodiak dari seseorang yang lahir antara 21 Maret sampai dengan 19 April, entah tahun berapa pun mereka lahir.
Jadi misalkan kamu lahir di tanggal 22 Maret, maka kamu memiliki zodiak Aries. Namun jika kamu lahir di tanggal 20 maret, maka zodiak kamu adalah pisces, karena pisces sendiri adalah zodiak untuk orang yang lahir antara 19 Februari hingga 20 Maret.

Jadi hanya dengan tanggal lahir, dan mencocokan dengan kalender zodiak, kamu sudah bisa melakukan pengecekan zodiakmu sendiri.

Daripada ribet cek zodiak secara manual, kamu bisa menggunakan tools atau aplikasi zodiak diatas. Selain mudah , juga sudah dilengkapi dengan Shio serta ramalannya.

Apa Itu Shio

Shio (chinese zodiac) adalah sebutan populer dari astrologi Tionghoa di Indonesia. Sebagian orang percaya bahwa shio dapat menentukan peruntungan seseorang berdasarkan 12 tanda hewan yang mewakili setiap tahunnya.

Nah, simak yuk penjelasan mengenai kedua belas shio beserta artinya di bawah ini:

1. Tikus: 1936, 1948, 1960, 1972, 1984, 1996, 2008, 2020
Orang dengan shio tikus memiliki sifat seperti tikus yakni dapat berpikir cepat, cerdas dan sukses dalam bidangnya. Mereka menyukai kehidupan yang tenang, damai, dan ceria, namun sangat perhitungan dan pemarah.

2. Kerbau: 1937, 1949, 1961, 1973, 1985, 1997, 2009, 2021
Pemilik shio kerbau merupakan orang yang suka menepati janji agar tidak membuat orang lain kecewa. Mereka juga rajin, berani, dan berbakti pada orangtua. Orang dengan shio kerbau memiliki sifat ingin mengatur dan keras kepala, itulah salah satu sifat yang membuat mereka tak disukai orang.

3. Macan: 1938, 1950, 1962, 1974, 1986, 1998, 2010, 2022
Shio macam memiliki sifat serius dan teliti akan pekerjaannya. Mereka orang yang jujur dan penyayang juga penuh perhatian, suka membantu orang yang membutuhkan. Di sisi lain, mereka memiliki sifat pemberontak, penuh warna, dan tidak dapat diprediksi.

4. Kelinci: 1939, 1951, 1963, 1975, 1987, 1999, 2011
Shio kelinci dikenal dnegan sifat lemah lembutnya. Pemilik shio kelinci juga merupakan orang yang perhatian dengan etika dan sopan santun. Mereka suka menghindar dari drama, namun cenderung menjadi pemurung.

5. Naga: 1940, 1952, 1964, 1976, 1988, 2000, 2012
Penuh dengan energi dan kekuatan, pemilik shio naga dapat menjadi orang yang selalu sibuk. Mereka kompeten dalam melakukan suatu pekerjaan, juga setia dalam persahabatannya. Pemilik shio naga memiliki sifat yang mudah percaya akan perkataan seseorang.

6. Ular: 1941, 1953, 1965, 1977, 1989, 2001, 2013
Shio ular terkadang memiliki muka dua, namun mereka merupakan orang yang mudah menolong. Mereka juga memiliki ketampanan yang menawan atau dapat memukau orang banyak. Mereka memiliki sifat posesif dalam hal percintaan.

7. Kuda: 1942, 1954, 1966, 1978, 1990, 2002, 2014
Pemilik shio kuda merupakan orang dengan sifat ceria, lucu, sabar dan pemaaf. Mereka juga memiliki sifat tidak sabaran yang membuat mereka tidak mendengarkan nasihat orang lain. Mereka kadang tidak sadar hal yang mereka lakukan tidak memberikan manfaat bagi diri mereka sendiri.

8. Kambing: 1943, 1955, 1967, 1979, 1991, 2003, 2015
Shio kambing tidak suka memamerkan barang-barangnya maupun saat dia melakukan sesuatu. Mereka merupakan orang yang penuh perhatian dan juga mencintai perdamaian. Biasanya mereka memiliki sifat pemalu.

9. Monyet: 1944, 1956, 1968, 1980, 1992, 2004, 2016
Orang dengan shio monyet merupakan seseorang dengan jiwa penghibur alami, penyuka tantangan serta kreativitas. Shio monyet juga dapat menjadi orang yang tidak tekun atau orang yang ingin bermalas-malasan dengan harapan mendapatkan kesuksesan.

10. Ayam: 1945, 1957, 1969, 1981, 1993, 2005, 2017
Shio ayam memiliki sifat yang modis, perfeksionis, dan suka menjadi pusat perhatian. Kadang mereka dapat menjadi kurang ajar dan terlalu percaya diri. Mereka juga dapat mudah marah dan egois yang membuat mereka dijauhi orang.

11. Anjing: 1946, 1958, 1970, 1982, 1994, 2006, 2018
Orang dengan shio anjing disukai banyak orang karena sifatnya yang adil, jujur dan apa adanya. Mereka juga lebih menyukai hal-hal yang tradisional dibanding mengikuti perkembangan zaman. Sifat negatif mereka adalah keras kepala dan kurang inisiatif terhadap sesuatu.

12. Babi: 1947, 1959, 1971, 1983, 1995, 2007, 2019
Shio babi dikenal baik dalam percintaan dan persahabatan. Orang dengan shio babi juga jujur, bijaksana, cerdas, dan selalu terlihat sederhana. Namun, terkadang mereka dapat menyombongkan diri dan keras kepala sehingga tidak begitu disukai orang.

Urutan Tahun Shio Berdasarkan Tahun Lahir

Menurut kepercayaan masyarakat Tionghoa, chinese zodiac dari setiap orang telah ditentukan sesuai tahun kelahirannya di dunia. Konon, saat Buddha mendapatkan pencerahan, ia memanggil semua jenis binatang di dunia. Namun, hanya 12 jenis binatang saja yang datang.

Nah, urutan tahun shio diambil dari waktu kedatangan masing-masing binatang. Seiring berjalannya waktu, chinese zodiac dipercaya sebagian orang menjadi salah satu penentu keberuntungan seseorang.

Tabel shio dapat kita gunakan untuk memprediksi keberuntungan seperti jodoh, karir, kesehatan, kelahiran anak, dsb. Masing-masing shio dan elemen yang mewakilinya jadi faktor keberuntungan seseorang pada tahun tertentu.

Apa Itu Zodiak?

Zodiak ( zodiac ) berasal dari kata latin yaitu Zodiakos cyklos yang berarti (lingkaran) hewan. Hal inilah yang melatarbelakangi pemakaian nama binatang untuk menamai sebuah zodiak.

Apa arti zodiak ? secara ilmiah zodiak merupakan suatu siklus tahunan dari 12 wilayah sepanjang lingkaran ekliptik yang terbentuk karena lingkaran ekliptik ini dibagi dari gugus-gugus bintang dan menjadi 12 area dengan ukuran busur yang sama.

Secara historis, konsep zodiak pertama kali ada di abad ke-4 Sebelum Masehi pada manuskrip Yunani.

Sejarah Zodiak, Berawal dari Imajinasi di Langit

Sebenarnya, zodiak adalah sabuk imajinasi di langit yang lebarnya 18 derajat, dan memiliki lingkaran ekliptika sebagai sumbernya.

Berbagai sumber menyebutkan, ada 12 bagian yang membentuk sabuk tersebut, dengan hewan sebagai simbolnya. Setiap simbol melambangkan rasi bintang berdasarkan pergerakannya.

Karakter dan Sifat Seseorang dari Zodiak

Berikut adalah karakter dan sifat seseorang jika dilihat dari zodiaknya :

1. Capicorn – (22 Desember – 20 Januari)

Pendiam, Rajin, Ambisius, Materialis, Gengsi Tinggi, Suka Memerintah, dan suka memperalat Orang Lain

  • Lambang: Kambing Amaltheus
  • Elemen: Tanah
  • Planet: Saturnus
  • Batu: Onyx, Amber
  • Mineral: Timah
  • Warna: Cokelat
  • Angka Keberuntungan: 1, 12, 19, 25, 37, 46
  • Aroma Keberuntungan: Madu-Maduan, Tulip
  • Bunga Keberuntungan: Lumut, Tumbuhan Ivy

2. Aquarius – (21 Januari – 19 Februari)

Tenang, Obyektif (Tidak Memihak), Jenius, Penuh Ide, Cepat Mengerti

  • Lambang: Pembawa Air
  • Elemen: Udara
  • Planet: Uranus
  • Batu: Amethyst
  • Mineral: Uranium
  • Warna: Biru Langit
  • Nomor Keberuntungan: 8, 14, 29, 35, 40, 47
  • Aroma Keberuntungan: Lavender, Lemon, Kayu Pinus
  • Bunga Keberuntungan: Bunga Narsis, Bunga Pansy

3. Pisces – (20 Februari – 20 Maret)

Memiliki Sisi Manusiawi Yang Besar, Penuh Cinta, Praktis, dan Suka Mengkhayal

  • Lambang: Dua Ekor Ikan
  • Elemen: Air
  • Planet: Neptunus
  • Batu: Giok dan Zamrud
  • Mineral: timah
  • Warna: Biru laut
  • Nomor Keberuntungan: 9, 13, 27, 32, 39, 45
  • Aroma Keberuntungan: Apel, Melati, Lily, Vanilla
  • Bunga Keberuntungan: Sedap Malam, Teratai, Lily

4. Aries – (21 Maret – 19 April)

Agresif, Energik, Impulsif, Berjiwa Pemimpin, Tidak Sabaran, Egois, Cepat Emosi

  • Lambang: Domba
  • Elemen: Api
  • Planet: Mars
  • Batu: Amethyst, Berlian
  • Mineral: Metal
  • Warna: Merah
  • Nomor Keberuntungan: 2, 5, 11, 34, 47
  • Aroma Keberuntungan: Lada Hitam, Cengkeh, Ketumbar, Kemtumbar, Kemenyan, Jahe, Pohon Cemara, Kayu-kayuan.
  • Bunga Keberuntungan: Bunga Daisy

5. Taurus – (21 April – Mei 20)

Keras Kepala, Materialistis, Pasif, Ramah dan Sabar, Praktis dan Setia, Memiliki Jiwa Toleransi

  • Lambang: Sapi
  • Elemen: Tanah
  • Planet: Venus
  • Batu: Emerald
  • Mineral: Tembaga
  • Warna: Hijau
  • Nomor Keberuntungan: 12, 19, 23, 33, 39, 41
  • Aroma Keberuntungan: Aroma Madu, Mawar, Lily, Kayu Oak
  • Bunga Keberuntungan: Bunga Daisy, Violet

6. Cancer – (22 Juni – Juli 22)

Suasana Hati Tidak Menentu, Sentimentil, Setia, Penuh Perhatian, Sulit Memaafkan, Memiliki Daya Ingat Yang Kuat

  • Lambang: Kepiting
  • Elemen: Air
  • Planet: Bulan
  • Batu: Mutiara, Opal
  • Mineral: Perak
  • Warna: Putih, Kuning
  • Nomor Keberuntungan: 5, 7, 16, 23, 28, 41
  • Aroma Keberuntungan: Bunga Melati, Lemon, Mawar, Lily, Kismis
  • Bunga Keberuntungan: Bunga Lily, Mawar Putih

7. Leo – (23 Juli – 23 Agustus)

Suka Memimpin, Dermawan Dan Murah Hati, Penuh Gaya, Aristokratik, Congkak, Percaya Diri Tinggi

  • Lambang: Singa
  • Elemen: Api
  • Planet: Matahari
  • Batu: Ruby
  • Mineral: Emas
  • Warna: Oranye, Emas
  • Nomor Keberuntungan: 6, 14, 19, 26, 39, 42
  • Aroma Keberuntungan: Jahe, Jeruk Nipis, Jeruk, Rempah-Rempah
  • Bunga Keberuntungan: Bunga Matahari, Mawar Merah, Bunga Apiun

8. Scorpio – (24 Oktober – 22 November)

Panjang Akal, Pendiam, Pendendam, Gigih, Tekun

  • Lambang: Kala Jengking
  • Elemen: Air
  • Planet: Mars
  • Batu: Topaz, Opal
  • Mineral: Besi
  • Warna: Ungu
  • Nomor Keberuntungan: 2, 9, 16, 27, 32, 47
  • Aroma Keberuntungan: Lada Hitam, Kopi, Kayu Pinus, Bunga Sedap Malam
  • Bunga Keberuntungan: Tumbuh-tumbuhan yang berduri

9. Gemini – (21 Mei – Juni 21)

  • Lambang: Anak Kembar
  • Elemen: Udara
  • Planet: Merkuri
  • Batu: Agate (akik)
  • Mineral: Air raksa
  • Warna: Kuning
  • Nomor Keberuntungan: 4, 11, 26, 31, 38.49
  • Aroma Keberuntungan: Bunga Lavender, Bunga Lily, Peppermint
  • Bunga Keberuntungan: Bunga Lily, Pakis

10. Virgo – (24 Agustus – 22 September)

Praktis, Analistis, Kritis, Berkepala Dingin Dan Logis, Rajin, Sederhana

  • Lambang: Putri Cantik
  • Elemen: Tanah
  • Planet: Merkurius
  • Batu: Safir
  • Mineral: Air Raksa
  • Warna: Biru
  • Nomor Keberuntungan: 4, 7, 16, 25, 31, 43
  • Aroma Keberuntungan: Kayu Oak, Lemon, Madu, Pohon Saru, Adas
  • Bunga Keberuntungan: Bunga Lavender, Bunga Azalea

11. Libra – (23 September – 23 Oktober)

Penuh Keraguan, Bimbang, Adil Pandai Bermuka Dua, Memiliki Naluri Yang Kuat, Mempesona

  • Lambang: Timbangan (Neraca)
  • Elemen: Udara
  • Planet: Venus
  • Batu: Berlian
  • Mineral: Tembaga
  • Warna: Hijau
  • Nomor Keberuntungan: 8, 17, 22, 35, 39, 44
  • Aroma Keberuntungan: Peppermint, Kayu Pinus, Vanilla
  • Bunga Keberuntungan: Bunga Violet

12. Sagitarius – (23 November – 21 Desember)

Berjiwa Petualang, Pandai, Suka Kebebasan, Mandiri, Pandai Berdiplomasi, Berpandangan Luas.

  • Lambang: Manusia Berbadan Kuda
  • Elemen: Api
  • Planet: Jupiter
  • Batu: Topaz
  • Mineral: Timah
  • Warna: Hijau Turquoise
  • Nomor Keberuntungan: 1, 12, 19, 25, 37, 46
  • Aroma Keberuntungan: Lemon, Kayu Oak, Bunga Pala, Bunga Rosemary, Cengkeh
  • Bunga Keberuntungan: Bunga Melati, Bunga Anyer

Jadi sebenarnya, peramalan atau perkiraan tentang watak, sifat, dan keribadian seseorang itu sangat beragam. Mungkin kebanyakan orang mengenalnya dengan zodiak. Padahal, sebenarnya banyak, lho, hal-hal seperti ini selain dari zodiak. Kalau di tanah Jawa, ramalan ini disebut dengan primbon, kalau di Tiongkok di sebut dengan shio.

Gambar Tabel Nama Zodiak dan Rasi Bintang

Seperti halnya Primbon Jawa, meski tidak sedikit orang yang percaya zodiak bisa menggambarkan sifat dasar dengan baik, namun tidak sedikit juga orang yang menganggap hal ini sebagai sebuah hal yang tidak mungkin.

Baca Juga ;

Terlepas dari semua itu, tentu saja Zodiak akan tetap menarik untuk diperbincangkan. Dan jika kita lihat dari asal-usulnya, zodiak sudah ada sejak ribuan tahun yang lalu, dimana menurut wonderopolis.org, apa yang kita kenal sebagai 12 Tanda Zodiak ini sudah ada sejak ribuan tahun yang lalu yang ditemukan oleh Astronom Babilonia.

Pada awalnya, para astronom ini hendak memetakan bintang di langit untuk menciptakan kalender pertanian yang akan digunakan untuk menentukan musim tanam dan panen yang sesuai dengan kenaikan atau penurunan gugus bintang.

Dengan melihat pergerakan Matahari selama sepanjang tahun (ekliptika), para astronom ini akhirnya membuat sistem koordinat celestial (angkasa) dengan memanfaatkan garis lintang yang ada di ekliptika serta garis bujur posisi matahari berdasarkan equinox vernal.

Dari sistem awal ini, kemudian mereka membagi celestial sphere menjadi 12 bagian, yang kita kenal sebagai 12 Tanda Zodiak (Aries, Taurus, Gemini, etc).

Dari apa yang sudah dilakukan tadi, kemudian zodiak akhirnya menyebar ke budaya lain, termasuk ke masyarakat Yunani dan Romawi kuno. Hal ini sebenarnya juga masuk akal, karena memang kata 'Zodiak' sendiri juga berasal dari istilah dalam bahasa Yunani, yakni "zoidiakos," yang memiliki arti tanda hewan atau tanda hewan kecil, yang mana memang beberapa simbol zodiak berasal dari hewan.

Terlepas dari cara penemuan yang demikian, pada hari ini, apa yang kita sebut sebagai zodiak sebenarnya lebih dekat dengan astrologi dibandingkan dengan astronomi.

Memang astronom babilonia pada awalnya menemukan ini dengan memetakan langit, dan ilmu astronomi berkaitan dengan studi ilmiah tentang benda langit dan ruang angkasa.

Namun zodiak masih kurang relevan jika kita kelompokan ke dalam astronomi, dan lebih cocok untuk dikelompokan kedalam astrologi, karena astrologi sendiri adalah seni, merupakan kumpulan keyakinan atau tradisi yang berfokus pada pergerakan bintang dan planet, yang dianggap berpengaruh pada peristiwa di bumi.

Secara singkat, para astrolog pada awalnya mempelajari pergerakan bintan dan planet, dan mulai membuat prediksi bagaimana pergerakan tersebut bisa mempengaruhi perilaku manusia.

Setelah mereka berhasil memetakan 12 tanda zodiak, mereka memiliki keyakinan bahwa tanggal lahir seseorang, yang mengacu pada posisi bintang dan planet, bisa digunakan untuk memprediksi kepribadian seseorang.

Pada dasarnya, shio lalu Primbon punya kesamaan dengan zodiak. Ketiganya memberikan gambaran karakter seseorang berdasarkan waktu kelahirannya. Yang membedakan, zodiak terbagi berdasarkan bulan, shio berdasarkan tahun, Sementara Primbon berdasarkan hari kelahirannya.

Nah, Itulah artikel mengenai Zodiak dan Shio serta Aplikasi Ramalan Onlinenya.

Anda mungkin menyukai postingan ini

Terima kasih telah membaca Cek Ramalan Zodiak dan Shio Secara Online Disini Lengkap , Dapatkan Update dari PanjiNawangkung di Google News Dengan klik LINK/GAMBAR DIBAWAH INI dan jangan lupa FOLLOW
Image
  1. Untuk menyisipkan sebuah kode gunakan <i rel="pre">code_here</i>
  2. Untuk menyisipkan sebuah quote gunakan <b rel="quote">your_qoute</b>
  3. Untuk menyisipkan gambar gunakan <i rel="image">url_image_here</i>

DMCA.com Protection Status

Page Load Time...

Nih buat jajan